Hubungan Tingkat Dimensia dengan Harga Diri pada Lanjut Usia di Desa Mejasem Barat Kecamatan Kramat Kabupaten Tegal

Nuraflah, Ghina Alam (2021) Hubungan Tingkat Dimensia dengan Harga Diri pada Lanjut Usia di Desa Mejasem Barat Kecamatan Kramat Kabupaten Tegal. Skripsi thesis, Universitas Bhamada Slawi.

[img] Text
SKRIPSI GHINA ALAM N.pdf - Other
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Tingkat demensia merupakan masalah kesehatan yang paling banyak di temui pada lanjut usia dimulai dengan mengalami kemunduran kognitif dan kemampuan untuk mengenal lingkungannya. Prevelensi demensia pada lansia di dunia sekitar 5,75% hingga 8,67%. Demensia biasanya akan mengalami perubahan daya ingat, pemahaman pemecahan masalah hingga dapat mempengaruhi psikologis dan harga dirinya yang membuat lansia akan merasa tidak bisa melakuakan aktivitas apapun dan merasa selalu dianggap sebagai orang yang menyusahkan untuk kluarga dan orang lain. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan tingat demensia dengan harga diri pada lanjut usia di Desa Mejasem Barat Kecamatan Kramat Kabupaten Tegal. Jenis penelitian kuantitatif korelatif dan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian ini adalah lansia yang ada di Desa Mejasem Barat Kecamatan Kramat Kabupaten Tegal yaitu sejumlah 68 responden dan diolah dengan uji Kendall-Tau menggunkan teknik total sampling. Hasil uji statistik didapatkan adanya hubungan tingkat demensia dengan harga diri di Desa Mejasem Barat Kecamatan Kramat Kabupaten Tegal dengan nilai p-value 0,004 (<0,05). Saran bagi tenaga kesehatan dan kader kesehatan, agar memberitahukan kepada keluarga lansia agar dapat memberikan support system pada lanisa dan mengajak lanisa aktif dalam kegiatan kemasyarakatan walauapun bukan sebagai pemimpin tetapi dapat turut serta sehingga menumbuhkan harga diirinya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: NIM : C1017070
Uncontrolled Keywords: Tingkat Demensia, Harga Diri, Lansia
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Ilmu Keperawatan
Depositing User: Pustakawan Editor Bhamada
Date Deposited: 26 Jun 2024 02:01
Last Modified: 26 Jun 2024 02:01
URI: http://repository.bhamada.ac.id/id/eprint/371

Actions (login required)

View Item View Item