Hubungan Pengetahuan Covid-19 dengan Perilaku Memakai Masker Secara Benar pada Pasien Rawat Inap Rumah Sakit Mitra Siaga Tegal

Widjayanti, Oktaviana Ayu (2022) Hubungan Pengetahuan Covid-19 dengan Perilaku Memakai Masker Secara Benar pada Pasien Rawat Inap Rumah Sakit Mitra Siaga Tegal. Skripsi thesis, Universitas Bhamada Slawi.

[img] Text
OKTAVIANA AYU WIDJAYANTI _ C1120017.pdf - Other
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Tingkat pengetahuan sedang-tinggi memiliki peluang yang lebih besar untuk melakukan perilaku pencegahan Covid 19 dibandingkan dengan tingkat pengetahuan rendah dalam proses pencegahan WHO menganjurkan untuk daerah- daerah dimana diketahui atau diduga terjadi transmisi komunitas atau klaster SARS-COV-2, pemakaian masker menyeluruh untuk semua orang termasuk pasien di fasilitas layanan kesehatan. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui hubungan pengetahuan Covid 19 dengan perilaku memakai masker secara benar pada pasien rawat inap Rumah Sakit Mitra Siaga Tegal. Jenis penelitian yang digunakan metode analitik dengan menggunakan pendekatan rancangan desain Cross Sectional. Populasi penelitian ini adalah seluruh pasien rawat inap di Rumah Sakit Mitra Siaga Tegal. Sampel penelitian ini sebanyak 50 responden dengan tekhnik stratified random sampling. Metode analisa univariat dengan deskriptif statistik. Metode analisa bivariat dengan uji chisquare dengan hasil p value 0,001 dengan α 0,05. Hasil penelitan ada hubungan pengetahuan Covid 19 dengan perilaku memakai masker secara benar pada pasien rawat inap Rumah Sakit Mitra Siaga Tegal.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: NIM : C1120017
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan Covid 19, Perilaku Memakai Masker
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Ilmu Keperawatan
Depositing User: Pustakawan Editor Bhamada
Date Deposited: 19 Feb 2024 04:32
Last Modified: 19 Feb 2024 04:32
URI: http://repository.bhamada.ac.id/id/eprint/261

Actions (login required)

View Item View Item