Pengaruh Pemberian terapi Bermain Mewarnai Gambar terhadap Tingkat kecemasan Ketika akan DIlakukan Tindakan Injeksi pada Anak Prasekolah di Ruang Anggrek RSUD Dr. Soeselo Slawi

Windiastari, Ade Amalia (2019) Pengaruh Pemberian terapi Bermain Mewarnai Gambar terhadap Tingkat kecemasan Ketika akan DIlakukan Tindakan Injeksi pada Anak Prasekolah di Ruang Anggrek RSUD Dr. Soeselo Slawi. Skripsi thesis, Universitas Bhamada Slawi.

[img] Text
ADE AMALIA WINDIASTARI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Anak yang dirawat di rumah sakit banyak yang mengalami kecemasan. Kecemasan pada anak tersebut disebabkan ketika akan di injeksi. Hasil observasi yang dilakukan oleh peneliti terhadap pasien anak usia prasekolah yang mengalami kecemasan ketika akan dilakukan tindakan injeksi yang dilakukan perawat di ruang Anggrek RSUD dr Soeselo pada bulan maret 2019 ditemukan 1 anak dengan kecemasan ringan, 3 anak dengan kecemasan sedang, dan 1 anak kecemasan berat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian terapi bermain mewarnai gambar terhadap tingkat kecemasan ketika akan dilakukan tindakan injeksi pada anak prasekolah di ruang anggrek RSUD Dr Soeselo Slawi. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan rancangan pre eksperimen dengan desain one group pre-test and post-test. Populasi pada penelitian ini yaitu anak usia prasekolah. Teknik pengambilan sampel yaitu accidental sampling, dengan sampel 24 responden. Instrumen penelitian menggunakan lembar observasi CAPS (childrens Anxiety and pain scale).tingkat kecemasan anak usia prasekolah sebelum diberikan terapi bermain mewarnai gambar mengalami kecemasan sedang (70.8%) sedangkan setelah diberikan terai bermain kecemmasan menjadi ringan (25.0%). Hasil analisis data menggunakan Wilcoxon Signed Ranks Test menunjukkan p value 0,000 (<0,05) yang berarti ada pengaruh pemberian terapi bermain mewarnai gambar terhadap tingkat kecemasan ketika akan dilakukan tindakan injeksi pada anak prasekolah. Bagi perawat dapat mengaplikasikan terapi ini dalam praktek kerja keperawatan anak sehingga anak yang dirawat di rumah sakit tidak mengalami kecemasan yang berlebihan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: NIM : C1015001
Uncontrolled Keywords: erapi Bermain, Kecemasan, Anak Prasekolah
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Ilmu Keperawatan
Depositing User: Pustakawan Editor Bhamada
Date Deposited: 10 Dec 2024 01:09
Last Modified: 10 Dec 2024 01:09
URI: http://repository.bhamada.ac.id/id/eprint/614

Actions (login required)

View Item View Item