Munawaroh, Tri Suci (2022) Uji Aktivitas Antibakteri Ekstrak Etanol Rimpang Temu Blenyeh (Curcuma purpurascens Bl.) teradap bakteri Staphylococcus aureus DAN Escherichia coli. Skripsi thesis, Universitas Bhamada Slawi.
Text
TRI SUCI MUNAWAROH.pdf - Other Restricted to Repository staff only Download (4MB) | Request a copy |
Abstract
Rimpang temu blenyeh (Curcuma purpurascens Bl) merupakan jenis tanaman dari keluarga Zingiberaceae yang memiliki kandungan senyawa metabolit sekunder diantaranya flavonoid, terpenoid, triterpenoid atau steroid, saponin, kuinon serta minyak atsiri. Antibakteri merupakan zat yang memiliki kemampuan untuk menghambat maupun membunuh pertumbuhan bakteri. Uji dilusi menjadi salah satu metode untuk mengetahui aktivitas antibakteri, serta dapat mengukur KHM (konsentrasi hambat minimum) dan menentukkan KBM (konsentrasi bunuh minimum). Tujuan dari penelitian ini, untuk mengetahui aktivitas antibakteri ekstrak etanol rimpang temu blenyeh (Curcuma purpurascens Bl). Aktivitas antibakteri ditentukan dengan menghitung KHM dengan metode dilusi cair. KHM kemudian ditentukan dengan menginkubasi bakteri dengan ekstrak pada suhu 37oC selama 24 jam. Uji aktivitas antibakteri terdiri dari 5 varian konsentrasi, yaitu 1000 ppm, 500 ppm, 250 ppm, 125 ppm dan 62,5 ppm serta kontrol positif dan negatif. Pengamatan uji dilakukan setelah diinkubasi selama 24 jam. Hasil penelitian menunjukkan konsentrasi hambat minimumnya (KHM) pada konsentrasi 500 ppm yang ditandai dengan larutan jernih. Pada konsentrasi bunuh minumum (KBM) terjadi pertumbuhan bakteri disemua konsentrasi dan kontrol negatif, kecuali pada kontrol positif. Sehingga menunjukkan hasil bahwa ekstrak etanol rimpang temu blenyeh (Curcuma purpurascens Bl), mampu menghambat bakteri namun tidak mampu membunuh bakteri pada ekstrak yang digunakan.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | NIM : E0018092 |
Uncontrolled Keywords: | Temu blenyeh, antibakteri, dilusi, KHM, KBM, Staphylococcus aureus, Escherichia coli. |
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Farmasi |
Depositing User: | Pustakawan Editor Bhamada |
Date Deposited: | 13 Mar 2024 05:06 |
Last Modified: | 13 Mar 2024 05:06 |
URI: | http://repository.bhamada.ac.id/id/eprint/325 |
Actions (login required)
View Item |