Afidah, Rhoudotul (2022) Formulasi dan Evaluasi Sifat Fisik Sampo Antiketombe Kombinasi Asi Ekstrak Daun Seledri dann Ekstrak Daun Salam (Syzygium polyanthum) terhadap Jamur Candida albicans. Skripsi thesis, Universitas Bhamada Slawi.
Text
RHAUDHATUL AFIDAH.pdf - Other Restricted to Repository staff only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Ketombe adalah kondisi kulit kepala yang ditandai dengan berlebihnya stratum korneum pada kulit.gejala umumnya munculnya sisik putih disebabkan oleh kelenjar keringat. Sampo antiketombe yaitu sediaan yang dapat digunakan untuk mengatasi kulit kepala dari ketombe. Daun seledri memiliki kandungan flavonoid, apigenin, tanin,alkaloid serta saponin. Tidak hanya daun seledri daun salam memiliki kandungan yang sama. Penelitian ini bertujuan mengetahui kombinasi ekstrak etanol daun seledri dan ekstrak etanol daun salam dapat dibuat menjadi sediaan sampo dan apakah kombinasi dari ekstrak daun seledri dan ekstrak daun salam memiliki zona hambat. pengujian aktivitas antijamur menggunakan metode difusi cakram serta dilakukan pengukuran diameter zona hambat. Sampel yang diujikan konsentrasi 13%,12%,11% dan kontrol negatif sebagai pembanding. Pembuatan sampo formula 1 konsentrasi ekstrak 13%,formula 2 ekstrak 12% dan formula 3 11%.ekstrak kombinasi daun sledri dan daun salam dapat dibuat sediaan sampo. Data zona hambat antijamur dianalisis dengan One Way ANOVA. Hasil pengukuran zona hambat konsentrasi 13% memiliki diameter 9,9 mm,konsentrasi 12% diameter 7,6 mm, konsentrasi 11% diameter 6,6 mm dan kombinasi ekstrak daun seledri dan daun salam dapat di buat sediaan sampo.hasil diameter zona hambat masing-masing memenuhi persyaratan.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | NIM : E0018035 |
Uncontrolled Keywords: | sampo, daun seledri, daun salam, antiketombe |
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Farmasi |
Depositing User: | Pustakawan Editor Bhamada |
Date Deposited: | 27 Feb 2024 07:29 |
Last Modified: | 27 Feb 2024 07:29 |
URI: | http://repository.bhamada.ac.id/id/eprint/300 |
Actions (login required)
View Item |